Tips Food Fotografi untuk Pemula

   Food Fotografi atau Memotret Makanan adalah salah satu dari sekian banyak jenis fotografi yang paling menantang bagi seorang fotografer. Sepe

Food Fotografi atau Memotret Makanan adalah salah satu dari sekian banyak jenis fotografi yang paling menantang bagi seorang fotografer.

 

Seperti halnya lukisan, fotografi juga dimulai dengan dengan kanvas kosong dan kemudian dilukis, yang membedakkan lukisan dengan fotografi adalah medianya apabila lukisan medianya menggunakan cat dan fotografi media menggunakan cahaya.

 

Untuk melakukan Food Fotografi juga yang menjadi peran terpenting adalah cahaya. Tips utamanya adalah Sahabat Fotografi harus mengetahui tentang meyesuaikan intensitas cahaya. Berikut Tips singkat untuk meningkatkan kualitas Food Fotografi Sahabat.

 

Baca juga:

8 Tips Komposisi Fotografi Untuk Traveling (Tingkatkan Bidikan Anda Secara Instan!)

Jual lighting godox di indonesia

Toko kamera terbesar di indonesia

 

  • Mengambil Foto dengan Cahaya Alami
    Bagi Sahabat yang ingin mengambil Food  Fotografi sangat tidak dianjurkan untuk menggunakan flash Karena dengan penggunaan flash akan membuat hasil fotonya menjadi pucat, sehingga membuat warna makanan menjadi tidak
  • Bergerak ke Tiap Ruangan untuk Mendapatkan Cahaya Terbaik
    Jangan putus asa bagi Sahabat yang sulit mencari cahaya terbaik di dapur Sahabat. Karena mungkin cahaya terbaik ada di kamar tidur saat pagi hari ataupun di ruang tamu Sahabat saat sore hari.
  • Mencoba Mengambil Foto dari Beberapa Angle
    Untuk beberapa makanan yang disajikan menggunakan priring atau mangkuk, seperti nasi goreng atau sup akan terlihat lebih indah apabila mengambil Angle dari atas, Kemudian makanan yang memiliki banyak detail, seperti burger dan sandwich akan lebih indah jika mengambil angle dari samping. Dan untuk minuman biasanya diambil dengan angle 45 derajat.
  • Buat Sesimpel Mungkin
    Untuk Masalah ini Sahabat Fotografi hanya perlu menggunakan sedikit properti tambahan, karena apabila terlalu banyak properti tambahan yang melihat pun tidak akan fokus terhadap Makanan yang Sahabat foto.

 

Perlu diingat! Untuk memaksimalkan kualitas foto Food Fotografi Sahabat, gunakan mode macro pada kamera Sahabat dan sebaiknya gunakan lensa yang diperkhususkan untuk foto macro.

 

Dapatkan produk lensa macro dari berbagai merk yang cocok untuk Food Fotografi

Selengkapnya klik di sini

 

Dalam Food Fotografi ini juga sangat dianjurkan untuk mengedit foto, seperti cropping, mengubah kontras, dan meningkatkan ketajaman foto. Terkadang editan-editan kecil dapat membuat hasil Foto Sahabat menjadi lebih ciamik. Semoga Bermanfaat!

Oleh Admin - DOSS Camera & Gadget
April 14, 2020
KOMENTAR
1000 Karakter tersisa
0 Komentar
Belum ada komentar