Sony ZV-E10 Akhirnya Akan Dirilis. Catat Tanggalnya!

Sony kabarnya akan kembali meramaikan pasar kamera vlogging dengan meluncurkan Sony ZV-E10.

Sony nampaknya ingin kembali menguasai pasar kamera vlogging di tahun 2021 ini. Itu terlihat dari sebuah siaran langsung yang dijadwalkan akan digelar pada 7 Juli 2021 pukul 21:00 WIB.

Klaim kamera vlogging ini bukan tidak berdasar, karena jika mengingat kembali pada Desember 2020 lalu Sony dikabarkan mendaftarkan 2 kamera vlogging. 

Jika dilihat dari tampilan cover siaran langsung yang akan digelar di kanal YouTube Sony Camera pun terlihat seperti sebuah pelindung kepala mikrofon berbulu, yang tentu berhubungan erat dengan dunia vlogging. Tak hanya itu, gambar yang sama juga digunakan saat peluncuran iklan untuk Sony ZV1. Lalu apakah kamera ini nantinya akan menjadi Sony ZV-E10?

Sony ZV-E10 yang disebut-sebut sebagai penerus Sony ZV1 ini kabarnya akan memiliki sensor APS-C beresolusi 24 megapixel, memiliki stabilisasi gambar, eksposur otomatis dengan prioritas wajah subjek, dan mampu merekam video XAVC-S 4K 25p 100mbps ini bahkan sudah dibocorkan penampakannya oleh Sony Alpha Rumours.

 

Baca juga:

Sony ZV-E10 Mirrorless Camera with 16-50mm Lens Black

Perbedaan Sony ZV-1F dan ZV-1, Mana yang Lebih baik?

Daftar Promo Sony Mei 2023, Bulan Mei Banyak Promo Buat Kamu

 

 

Lebih lanjut, Sony ZV-E10 dikabarkan akan memiliki fitur mode autofokus produk, tombol untuk mode bokeh, tombol khusus untuk berpindah antara S&Q/Foto/Video, USB-C tether live streaming, layar yang bisa diartikulasikan sepenuhnya, dan perekaman FHD 100p. Yang menarik adalah kamera ini akan dibalut dalam bodi Sony A5xxx (tanpa EVF), dengan harga yang cukup terjangkau yakni sekitar US$900.

Meski tidak disebutkan oleh Sony Alpha Rumours, nampaknya kita bisa berasumsi bahwa 4K di kamera ini juga dapat memotret dengan kecepatan 24fps dan 30fpx standar, dan tidak terbatas pada standar gambar PAL. Sementara itu untuk fitur Full-HD, masih menjadi pertanyaan apakah kita bisa melihat 120fps di Sony ZV-E10 ini atau tidak.

Tentunya peluncuran ini sangat menarik mengingat Nikon baru saja merilis kamera ringkasnya, Nikon Zfc, serta Panasonic yang merilis G100. Dengan begitu pasar kamera vlogging mulai terlihat cukup ramai, menarik, dan kompetitif, karena beberapa produsen kamera akhirnya mengakui keberadaan dan keseriusan dunia vlogging dan content creator. Untuk kamu yang mau memesan Sony ZV-E10 di DOSS bisa klik link yang ada di bawah ini

https://bit.ly/PreOrderSonyZVE10DOSS

Oleh Admin - DOSS Camera & Gadget
July 1, 2021
KOMENTAR
1000 Karakter tersisa
0 Komentar
Belum ada komentar