4 Tempat Sempurna untuk Mengambil Foto Milky Way

Photo credit: pixabay.com     Milky Way, atau dalam bahasa Indonesia disebut Bimasakti, adalah galaksi berbentuk spiral yang di dalamnya terdapa

Photo credit: pixabay.com

 

Milky Way, atau dalam bahasa Indonesia disebut Bimasakti, adalah galaksi berbentuk spiral yang di dalamnya terdapat 200-400 miliar bintang dengan diameter 100.000 tahun cahaya.

Galaksi ini tampak seperti guratan pita berkabut yang mengeluarkan cahaya putih. Di bulan-bulan kemarau, kira-kira pada bulan April-Agustus, Milky Way akan tampak jelas di langit Indonesia. Bahkan jika Sahabat Fotografi beruntung, kamu dapat melihat kemegahan Milky Way walaupun dengan mata telanjang.

Sayangnya, Milky Waysulit terlihat di kota-kota besar akibat polusi cahaya. Untuk itu, jika kamu berminat untuk mengabadikan Milky Way ke dalam bentuk foto, berikut empat tempat sempurna yang harus Sahabat Fotografi kunjungi:

 

Tanjung Papuma

 

Photo credit: kompas

 

Tanjung Papuma berada di Kecamatan Wuluhan, Kabupaten Jember, Jawa Timur. Untuk mencapai lokasi tersebut, kamu harus menempuh perjalanan selama 45 menit dari Kota Jember dengan menggunakan kendaraan bermotor. Nama Papuma sendiri diberikan oleh Perhutani yang merupakan akronim dari “pasir putih malikan”.Akses jalan ke tempat ini terbilang sulit karena masih banyak jalanan yang rusak dan licin saat hujan, namun semua ituseharusnya tidak menjadi penghalang bagi kamu untuk tetap datang kesana dan melihat keindahanMilky Way yang terbentang luas di langit Tanjung Papuma. Sambil memandangi Milky Way, Tanjung Papuma juga akan menemani malam kamu dengan dengungan suara unik yang dihasilkan oleh batu milikan yang terkena deburan ombak.

 

Baca Juga

 

Teknik Photoshop yang Wajib Dikuasai Fotografer

Tips Kreatif Mengambil Foto Air Terjun

Mengenal Teknik Fotografi Milky Way dan Tips Mudah untuk Pemula

 

 

Pulau Kepa

 

Photo credit: tripadvisor

 

Tidak banyak yang mengetahui keberadaan Pulau Kepa. Selain karena terletak di timur Indonesia, akses jalan ke tempat ini terbilang sangat sulit. Tidak ada jalanan beraspal, kendaraan bermotor, atau warung-warung yang menjual makanan. Pulau Kepa bahkan hanya memiliki satu penginapan yang juga merangkap sebagai penyedia jasa penyelaman. Walaupun demikian, keindahan yang disuguhkan oleh pulau dengan sedikit penghuni ini tidak perlu diragukan lagi. Perairan yang berjarak sekitar 12 km dari pusat Kota Kalabahi, Alor, Provinsi NTT, merupakan salah satu kawasan taman laut terindah di dunia. Jadi, berminat untuk menikmati Milky Way sambil menikmati keindahan keanekaragaman hayati biota laut Pulau Kepa?

 

Desa Wae Rebo

Photo credit: native indonesia

 

Desa ini sering disebut desa di atas awan karena terletak pada ketinggian 1200 m diatas permukaan laut. Berada di sebelah barat daya kota Ruteng, Kabupaten Manggarai, Nusa Tenggara Timur, Desa Wae Rebo menyuguhkan pemandangan alam berupa pegunungan yang berpadu dengan 7 rumah adat berbentuk kerucut. Untuk mencapai tempat ini, Sahabat Fotografi sedikit harus bekerja keras. Bila kondisi fisik kamu bugar, kamu hanya perlu menempuh perjalanan selama 4 jam dengan jalur pendakian sejauh 7 km. Walaupun terletak jauh dari pusat kota, listrik sudah masuk ke dalam pedesaan ini. Namun tenang saja, Desa Wae Rebo masih terbilang bersih dari polusi cahaya.

 

Natural Bridges National Monument (U.S. National Park Service)

Photo credit: wikipedia

Lokasi terakhir yang menjadi tempat terbaik untuk melihat Milky Way adalah Natural Bridges National Moment di Utah, Amerika Serikat (AS). Jika kamu sedang berkesempatan mengunjungi AS, cobalah untuk datang kesan karena Natural Bridges National Moment menyajikan tiga jembatan besar yang terbentuk secara alami bekas peninggalan suku Indian Anasai. Jembatan ini memiliki warna yang berbeda-beda, tergantung dari sudut mana kamu melihatnya. Selain itu, jembatan-jembatan tersebut juga memiliki nama: Owachomo yang berarti gundukan batu, Sipapu yang berarti tempat kemunculan. dan Kachina yang berarti penari.

Itulah empat tempat terbaik yang bisa Sahabat Fotografikunjungi untuk melihat dan mengabadikan Milky Way. Untuk hasil terbaik, jangan lupa untuk belajar teknik memotret Milky Way terlebih dahulu ya!

Kunjungi web kita https://doss.co.id/  atau juga instagram kita disini https://www.instagram.com/doss.id/. Doss juga tersedia di blibli https://www.blibli.com/merchant/dossindo. tokopedia https://www.tokopedia.com/doss. bukalapak https://www.bukalapak.com/doss

Oleh Admin - DOSS Camera & Gadget
April 14, 2020
KOMENTAR
1000 Karakter tersisa
0 Komentar
Belum ada komentar