Tips Membersihkan Lensa Kamera Menjadi Super Jernih

Bagaimana cara membersihkan lensa kamera agar menjadi super jernih? Berikut pemaparannya

Sebagai seorang fotografer atau videografer, kamu pasti sudah paham betul jika harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit untuk mendapatkan peralatan terbaik.

Dengan begitu banyak uang yang dikeluarkan, penting bagi mu untuk merawat pealatan dengan benar untuk memastikan usia pemakaian yang panjang. Dari semua bagian kamera yang harus benar-benar kamu perhatikan adalah lensa. Lensa kamera adalah bagian utama untuk memotret. Maka penting pula bagi kamu untuk mempelajari cara membersihkan lensa kamera.

 

 


Sumber foto: bhphotovideo(dot)com

 

 

Mengapa Harus Membersihkan Lensa Kamera?


Tidak perlu diragukan lagi, akumulasi kotoran-kotoran pada lensa kamera akan berdampak negatif pada kualitas gambar. Lensa kamera yang kotor lebih rentan mengambil bidikan yang kabur atau keruh, akibat kotoran seperti minyak dan kotoran lain yang menghalangi lensa kamera milikmu. Bahkan setitik debu terkecil pun sudah cukup untuk memengaruhi kualitas hasil gambar yang kamu bidik, jadi tentu kamu pasti ingin memastikan jika kamu menjaga lensa kamera tetap rapi dan bersih.

 

Sumber foto: bhphotovideo(dot)com

 

Kapan Waktu Untuk Membersihkan Lensa Kamera?


Meskipun membersihkan lensa kamera memang sangatlah penting, ini bukan berarti kamu harus melakukannya setiap saat. Hanya karena kotoran dan debu sering mengendap, bukan berarti perlu sering dibersihkan. Pembersihan yang berlebihan tidak akan menguntungkan, sebaliknya, bahkan bisa merusak lensa kesayanganmu itu.


Selain itu, perlu diperhatikan bahwa lensa kamera sangat sensitif, bahkan sedikit goresan atau tekanan sedikit apa pun dapat memengaruhi lensa sehingga kamu harus sangat berhati-hati saat membersihkan. Sebaiknya kamu hanya membersihkan lensa kamera saat itu adalah keharusan, atau secara rutin setelah pemakaian.

 

Cara Membersihkan Lensa Kamera


Membersihkan lensa kamera tidak bisa dilakukan sembarangan. Kamu harus memperhatikan bahwa lensa kameramu memiliki struktur dalam dan luar yang perlu dibersihkan. Sebelum memulai, kamu terlebih dahulu memverifikasi apakah waktunya sudah tepat untuk membersihkan kamera. Caranya, lakukanlah dengan tes kotoran dengan cepat. Kamu bisa menjalani 4 cara untuk menjalani tes cepat ini.


Tektik pertama cukup sederhana dan melibatkan penyesuaian fokus lensa kamera. Kamu harus mengatur kamea ke mode manual. Setelah itu, setel cincin fokus ke jarak tak terhingga. Melalui metode ini, kamu dapa memeriksa jendela bidik atau view finder untuk melihat apakah ada debu atau kotoran yang menempel di lensa.


Teknik kedua, kamu bisa mengambil potret pada permukaan polos. Langkah ini bisa dilakukan di rumah dengan menggunakan permukaan datar dengan warna polos. Sebaiknya gunakan 2 permukaan, satu berwarna terang, dan satu lagi berwarna gelap. Kemudian ambil foto setiap permukaan. Langkah ini akan membantumu melihat debu yang menempel pada lensa kamera dengan lebih baik.

 

Metode ketiga adalah dengan cermat memeriksa foto-foto bidikanmu yang baru-baru ini diambil. Lakukan perbesaran pada gambar melalui layar belakang kamera atau menggunakan gadget lain. Jika kamu melihat area yang kabur atau buram, lensa mungkin berdebu atau kotor.

 

Cara terakhir adalah dengan memeriksa dengan seksama tanda-tanda debu atau noda di bagian belakang lensa. Pastikan juga untuk memeriksa tanda-tanda adanya jamur yang menempel. Jika hanya ada debu, kotoran, atau noda di area tersebut, kamu dapat membersihkannya sendiri. Namun kamu mungkin haru meminta bantuan tenaga profesional untuk membersihkan lensa jika kamu mendeteksi adanya jamur. Jamur agak sulit jika ditangani sendiri, jai sebaiknya mintalah bantuan profesional untuk mengatasinya.

 

Gunakan Alat yang Tepat


JIka kamu sudah memastikan bahwa lensa kamera memang butuh dibersihkan, sejumlah peralatan pasti kamu perlukan. Alat-alat tersebut adalah seperti blower udara, kuas yang lembut, kain microfiber atau tisu pembersih, serta cairan pembersih.

 

Baca juga:

Kamera mirrorless terbaik di tahun 2022

5 Kamera Mirrorless Terbaik Dengan Harga di Bawah 6 jutaan

Lensa Kamera Apa yang Harus Anda Miliki? Buat Anda yang Pemula, Yuk Simak Informasinya


Kamu tidak perlu menggunakannya sekaligus secara bersamaan. Jika hanya debu dan kotoran ringan, kamu bisa menggunakan blower udara. Alat genggam ini bisa mengusir debu tanpa kamu harus menyentuh lensa kamera dengan tangan dan jarimu.

 

Namun jika blower udara tidak cukup dan debu serta kotoran masih membandel, kamu jangan langsung menggunakan jarimu karena itu akan membuat lensa terkena minyak. Sebaiknya, kamu dapat menggunakan kuas lembut untuk 'menyapu' debu dari permukaan lensa kamera.


jika kuas tidak ampuh atau kamu tidak memilikinya, kamu bisa menggunakan kain microfiber atau tisu pembersih khusus. Jangan menyeka dengan menggunakan kain biasa atau tisu yang kasar karena ini bisa membuat lensa tergores. Perlengkapan terakhir untuk membersihkan noda dan debu membandel adalah dengan cairan pembersih. Cairan ini dapat disemprotkan dan kamu dapat mengelapnya dengan kain microfiber atau tisu pembersih. Jika cairan pembersih khusus tidak ada, kamu bisa menggunakan alkohol isopropil ringan. Dan meskipun cairan ini tidak akan meninggalkan goresan pada lensa, kamu tidak boleh menggunakannya dengan jumlah yang banyak. Kamu cukup menggunakan cairan ini satu hingga 2 tetes saja, karena bagaimanapun kamu tidak ingin ada cairan berlebih masuk ke lensa kamera.


 

Cara Menjaga Kebersihan Lensa Kamera


Meskipun kamu dapat membersihkan lensa kamera secara manual, masih ada beberapa langkah agar kamu dapat mencegah dan meminimalkan jumlah kotoran yang menumpuk pada lensa kamera. Berikut beberapa tip yang perlu diperhatikan:

 

  1. Ingatlah untuk menutup lensa kamera dengan penutup lensa setiap setelah digunakan. Ini sangat penting untuk mencegah goresan saat kamu menyimpannya di tas kamera.
  2. Jangan simpan lensa kamera di area berdebu di sekitar rumah. Simpan di ruang penyimpanan bebas debu atau tas kamera saat tidak digunakan. Atau lebih baik lagi jika kamu menggunakan dry box untuk menghindari kelembaban yang bisa menakiatkan timbulnya jamur.
  3. Pasang lensa lain ke kamera segera setelah melepas lensa yang digunakan sebelumnya. Jika tidak tersedia, gunakan penutup kamera untuk menutupi lensa kamera agar tidak kotor.
  4. Tetap pasang penutup lensa setiap kali kamera tidak digunakan.
  5. Saat kamu mengganti lensa, pastikan untuk memiringkan kamera ke bawah untuk menjauhkan debu dari lensa
  6. Jangan gunakan udara kalengan atau udara bertekanan untuk meniup debu atau kotoran dari lensa. Udara kalengan atau terkompresi dapat merusak optik dan sensor lensa. Selalu gunakan peniup udara manual untuk meniup partikel debu dengan hati-hati. 
  7. Jika memiliki dudukan lensa, selalu bersihkan untuk menjauhkan kotoran dari lensa.  
Oleh Admin - DOSS Camera & Gadget
February 26, 2021
KOMENTAR
1000 Karakter tersisa
0 Komentar
Belum ada komentar