Kembangkan Sensor Baru, Sony Akan Rilis Kamera Micro Four Thirds?
Semua orang tahu jika Sony tidak membuat kamera Micro Four Thirds, tetapi mungkin kurang diketahui secara luas bahwa perusahaan asal Jepang itu justru memproduksi sensor MFT.
Dan mereka juga merupakan spesialis dalam hal desaun sensor bertumpuk dan pembacaan data berkecepatan tinggi. Yang baru-baru ini terlihat adalah hadirnya sensor MFT dengan kode IMX472-AAJK. Sensor ini ditandai sebagai 'Tentatif' pada brosur produk Sony Semiconductors, Jadi tidak ada indikasi kapan sensor itu akan muncul dalam bentuk kamera, atau di kamera mana sensor itu akan ditanamkan.
Para produsen kamera sendiri biasanya bungkam tentang pemasok sensor mereka. Dan sensor buatan Sony sudah banyak digunakan dalam banyak pengaplikasian yanng berbeda di bidang komersial dan industri, bukan hanya kamera konsumen meskipun lembar data Sony mengatakan secara khusus bahwa sensornya dirancang untuk 'penggunaan konsumen kamera digital'.
Fitur Utama Sensor IMX472-AAJK MFT
Yang kini bisa diketahui tentang sensor IMX472-AAJK MFT ini adalah bahwa sensor baru yang memiliki 21,46 megapiksel efektif, yang merupakan peningkatan yang hampir tidak signifikan dibandingkan dengan 21,27MP megapiksel efektif dari sensor IMX272AQK MFT Sony yang ada, tetapi keduanya memiliki jumlah piksel 'aktif' yang sama yaitu 5.280 x 3.956 piksel, sehingga dimensi gambar akan menjadi sama.
Perbedaan utama terletak pada kecepatannya: IMX472-AAJK baru dapat membaca 20,89 piksel 'aktif' pada 120fps dalam mode fotografi diam, yang dua kali lebih cepat dari sensor yang ada (60fps).
Lalu apakah kamera super cepat terbaru akan hadir?
Kita tahu bahwa Panasonic Lumix GH6 telah dijadwalkan untuk dirilis akhir tahun ini dan pemrosesan berkecepatan tinggi dari MX472-AAJK baru terdengar seperti kandidat ideal untuk kamera tersebut. Tetapi resolusi horizontal 5.3K sensor ini tidak sesuai dengan perekaman video 5.7K yang direncanakan Panasonic, jadi kita harus menunggu dan melihat. (Resolusi horizontal 5.280 piksel dikutip untuk rasio aspek gambar diam 4:3, sedangkan 4K UHD lebih lebar dan kurang tinggi dengan rasio 16:9.)
Namun, hanya karena pembuat sensor mendesain sensor baru, itu tidak berarti produsen kamera harus membelinya, tetapi setidaknya kita tahu apa perkembangan selanjutnya dalam kamera Micro Four Thirds. Dan kita hanya tinggal menunggu siapa yang nantinya akan menggunakan sensor ini mengingat Panasonic dan Olympus masih akan mengembangkan sayapnya di dunia Micro Four Thirds.